Kau terbawa dalam sebuah kekacauan,
banyak cara yang kau lakukan untuk membuat kekacauan itu mereda,
usai, dan berujung indah.
Kau mencoba menata kembali niatmu dengan berbagai perubahan yang kau buat.
Dan memang benar, kau membuat banyak perubahan,
belum ke orang lain, dan tak terlalu muluk pada lingkungan.
Kau merubah dirimu sendiri,
just make up your mind,
dan itulah yang spesial.
Karena banyak orang yang bermimpi untuk mengubah dunianya
tapi melupakan hal terpenting dalam hidupnya,
yang akan membawanya pada perubahan besar yang melebihi ekspektasinya.
Merubah diri sendiri, dengan segala keunikan pola pikir dan kedinamisannya.
Kau melakukannya,
dengan perubahan besar yang terjadi pada fisikmu,
tinggi sekitar 166cm, dan berat badan tak lebih dari 65kg.
Yang membuatmu berbeda dari dirimu yang dulu,
dengan rambut acak-acakan yang masih menunggu untuk dapat diikat ponytail,
kau punya hal baru yang bisa kau tampakkan.
Dan itu masih secara fisik.
Tapi tak hanya itu, sebenarnya kau membawa sebuah pemikiran besar,
bukan tentang dunia, bukan tentang orang lain,
melainkan tentang posisimu dan dirimu sendiri di dunia ini.
Dengan sebuah pemetaan menarik yang kau buat sendiri, dengan berbagai pertimbangan yang ada.
Sekali lagi itulah perubahan besarmu,
perubahan terbesar yang bisa kau tunjukkan.
Bukan sekarang, bukan saat ini,
karena ini semua masih proses untuk mengembangkannya.
Yang ada di dalam kantong cerdasmu hanyalah prototype-nya,
masih perlu banyak sekali pengembangan dan perbaikan.
Masih ada beberapa proses lagi untuk menelurkannya,
melahirkan pemikiran baru tentang diri sendiri, yang nantinya akan merubah segalanya,
juga berkesempatan lebih besar untuk merubah keadaan.
Disini tak berbicara tentang nasib atau segala hal tentang materi.
Kau memandang dari sudut pandang diri,
kualitas pemikiran dan kehidupan,
yang lebih baik, dan diharapkan mampu untuk membuat sebuah lonjakan besar,
yang secara signifikan efeknya melebihi efek dari lonjakan kuantum yang sedang trend saat ini.
Sayangnya kau mahasiswa material, bukan fisika.
Jadi kau tak bisa lebih lanjut untuk menjelaskan detail mengenai lonjakan kuantum.
Dan peduli apa kau tentang hal itu,
yang pasti tak banyak yang bisa kau lakukan untuk sekelilingmu,
jika tak ada yang kau lakukan untuk dirimu sendiri,
untuk hidupmu,
dan demi pola pikir brilianmu.
Dengan berlalunya waktu kau tak akan pernah bisa merubah dunia,
sebelum kau mulai dari diri sendiri, dan duniamu akan berubah seiring berjalannya waktu.
No comments:
Post a Comment
Budayakan comment di setiap situs yang anda kunjungi...
Untuk memulainya, silakan dibiasakan di dalam blog Pujangga Tanpa Inspirasi!!
Terima kasih, Thank You, Gracias, Merci, Syukron, Matur Suwun...